Sambut Maulid Nabi, Masyarakat Muara Tebo Undang Ustadz H M Syauqi MZ

Sambut Maulid Nabi, Masyarakat Muara Tebo Undang Ustadz H M Syauqi MZ

Leaflet Tabligh Akbar Ustadz H. M Syauqi MZ, foto : Ist


TEBONETIZEN.COM, - Dalam rangka menyambut Maulid Nabi, Masyarakat Kelurahan Muara Tebo akan menggelar tabligh Akbar dengan mendatangkan Ustadz Muhammad Syauqi MZ yang merupakan putra dari Almarhum KH Zainuddin MZ.


Megusung tema "Mari kita tauladani akhlak Rasulullah SAW, dan menjaga aqidah serta ukhwah Iamiyah", tabligh Akbar akan dilaksanakan pada Senin (03/10/2022) mendatang.


Ketua Panitia Ust Hambali menyebutkan bahwa tabligh Akbar ini akan digelar di lapangan merdeka Kelurahan Muara Tebo Kecamatan Tebo Tengah.


"Kegiatan tabligh Akbar akan kita laksanakan inshallah setelah sholat isya, sekitar pukul 20.00 WIB," kata Ust Hambali dikonfirmasi Sabtu (01/10/2022).


Ia mengucapkan terima kasih atas kerjasama seluruh panitia yang telah mensupport kegiatan ini.


"Terima kasih kepada seluruh panitia, para donatur yang telah mensupport kegiatan tabligh Akbar ini baik secara moril maupun materil, khususnya masyarakat kelurahan Muara Tebo," ujarnya.


"Mewakili panitia dan seluruh masyarakat, kami juga mengucapkan terima kasih kepada Pj Bupati Tebo, Bapak H. Aspan, ST yang telah mendukung kegiatan ini," imbuhnya.


Lanjut Ust Hambali, kegiatan ini juga menggandeng Event Organizer lokal yaitu Impian Project dibawah kepimpinan Muhammad Inal Muttaqin.


"Kita juga menggandeng EO Impian Project untuk mengkordinir acara Tabligh Akbar ini, Ayo sama-sama kita hadir di lapangan merdeka untuk menyaksikan tabligh Akbar, semoga kegiatan ini nantinya berjalan lancar," pungkasnya.


Sementara, ketua EO Impian Project Inal membenarkan bahwa pihaknya akan mengkordinir acara tabligh Akbar tersebut.


Dikatakan Inal, pihaknya juga akan menyiarkan secara langsung melalui kanal YouTube dan juga Facebook  Bakawan Studios.


"Mohon do'anya dari kita semua semoga kegiatan tabligh Akbar ini nantinya berjalan sukses, kita sengaja juga menyiarkan secara langsung, agar masyarakat yang jauh atau tidak sempat hadir, bisa menyaksikan melalui live streaming," katanya.


Terpisah, Lurah Muara Tebo Mawardi dikonfirmasi menyebutkan, sangat mendukung kegiatan yang akan digelar oleh masyarakat Muara Tebo tersebut.


Ia mengapresiasi atas rencana baik dari masyarakat Muara Tebo yang akan melaksanakan Tabligh Akbar dengan mendatangkan Ustad dari Ibu Kota.


"Semoga kegiatan yang akan digelar ini nantinya memberikan manfaat kepada masyarakat Muara Tebo khususnya, dan Kabupaten Tebo pada umumnya," ungkapnya.


Mawardi menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menghadiri Tabligh Akbar di lapangan merdeka.


"Ayo sama-sama kita hadir, karena ini terbuka untuk umum," tutupnya. (Red-TN)


Baca Juga:

Untuk Anda