Sahendra, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tebo Sampaikan Selamat HUT ke-68 Provinsi Jambi

Sahendra, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tebo Sampaikan Selamat HUT ke-68 Provinsi Jambi

Sahendra, SE (Kalek) Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tebo. Foto: Istimewa

TEBONETIZEN.COM, - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tebo Sahendra, SE dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-68 Provinsi Jambi yang diperingati pada Senin, 6 Januari 2025. Sahendra sapaan akrab dipanggil Kalek ini mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu membangun Jambi menjadi provinsi yang lebih maju dan sejahtera.


Sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tebo, Sahendra menegaskan bahwa peringatan HUT ke-68 ini merupakan momentum penting untuk mengingat kembali sejarah perjuangan pembentukan Provinsi Jambi sekaligus merefleksikan langkah ke depan dalam mempercepat pembangunan di semua sektor.


"Selamat HUT ke-68 Provinsi Jambi. Semoga Jambi semakin maju, sejahtera, dan mampu menjadi salah satu provinsi unggulan di Indonesia. Saya juga ingin mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Tebo umumnya Jambi untuk terus menjaga persatuan dan sinergi dalam mewujudkan visi bersama," ujar Sahendra. (Red-TN).

Baca Juga:

Untuk Anda